Resensi Novel
Judul Buku : CADO –CADO 3
Penulis : Ferdirva Hamzah
Penerbit : Bukune
Cetakan : 5 4 3 2
Tebal : vi + 210 halaman
Buku
ini ditulis oleh Ferdiriva Hamzah seorang dokter spesialis mata tamatan FKUI
dan saat ini menjadi dokter disebuah rumah sakit mata di Jakarta.Ia telah
menerbitkan lima buku ,Riva The Explorer: Petualangan yang mengelikan, The
Journey, CADO CADO :catatan dodol calon dokter, , CADO CADO Kuadrat :dokter muda serba salah,
CADO CADO 3 : susahnya jadi dokter muda.
Novel
ini menceritakan tentang pengalaman sang penulis ketika masa masa ko – ass di
salah satu rumah sakit.Dari mulai menghadapi petualangan praktikum didalam
kelas anak buangan,menghadapi partner ko – ass yang sedang hamil,pusingnya saat
ada ujain neurologi,dokter bedah yang gemar menyanyi,teman ko – ass yang punya
banyak rahasia,menghadapi dokter penguji paling killer, suster galak,kematian
dokter senior yang baik,sampai salah tingkah menghadapi nenek ganjen.Tapi
ternyata,dibalik kesusahan dokter muda, selalu saja ada pengalaman seru.
Keunggulan
dari novel ini,sampul bukunya yang menarik,banyak berisi tentang ilmu seputar
dokter yang mungkin orang umum tidak tau,banyak budaya yang dari daerah
Sumatra, dan mengandung banyak pesan moral.
Kekurangan
dari buku ini,banyak bahasa yang susah dicerna oleh masyarakat awam, bahasanya
tidak terlalu baku dan banyak kata kata yang kurang baik.
Menurut
saya, buku ini sangat cocok dibaca oleh masyarakat yang ingin bercita –cita
menjadi dokter dan menginginkan hiburan bacaan diwaktu regang .Karena banyak
manfaat yang bisa kita ambil dari buku ini.Dan juga buku ini sangat menghibur
karena gambar nya yang unik dan ceritanya yang lucu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar